Search

Menjadikan Instagram Lebih Aman bagi Para Pengguna Muda - Suara.com

Suara.com - Instagram mengumumkan beberapa pembaruan dalam upaya berkelanjutan perusahaan untuk membangun pengalaman yang lebih aman bagi para pengguna muda yang menjadi bagian dari komunitas Instagram. 

Menanyakan Tanggal Lahir Pengguna

Mulai hari ini, Instagram akan menanyakan tanggal lahir pengguna ketika mereka membuat akun di Instagram. Berdasarkan Ketentuan Penggunaan, pengguna harus berusia minimal 13 tahun untuk memiliki akun di sebagian besar negara.

Instagram - Menambahkan Tanggal Lahir Pengguna
Instagram - Menambahkan Tanggal Lahir Pengguna

Dengan menanyakan informasi ini, Instagram dapat membantu mencegah orang yang belum cukup umur untuk bergabung dengan Instagram, menjaga agar para remaja menjadi lebih aman, dan secara garis besar memungkinkan Instagram menghadirkan pengalaman yang lebih sesuai dengan usia pengguna. Tanggal ulang tahun pengguna tidak akan dapat dilihat oleh orang lain di Instagram, tetapi pengguna dapat melihatnya di bagian informasi pribadi akun mereka.

Jika pengguna menghubungkan akun Facebook ke akun Instagram, Instagram akan menambahkan tanggal lahir yang terdapat di profil Facebook. Informasi ini bukan informasi umum dan hanya pengguna yang dapat melihatnya ketika melihat informasi pribadi akun mereka di Instagram.

Jika pengguna mengedit tanggal lahir di Facebook, tanggal lahir di Instagram juga akan berubah. Jika pengguna tidak memiliki akun Facebook atau tidak menghubungkan akun Facebook dengan Instagram, pengguna dapat menambahkan atau mengedit tanggal ulang tahun mereka langsung di Instagram.

Membangun Pengalaman yang Lebih Aman dan Sesuai dengan Usia Pengguna 

Dalam beberapa bulan mendatang, Instagram akan menggunakan informasi tanggal ulang tahun pengguna untuk menciptakan pengalaman yang lebih personal, misalnya edukasi seputar kontrol akun dan rekomendasi pengaturan privasi bagi anak remaja.

Memperkuat Privasi Pengiriman Pesan

Terakhir, Instagram juga melakukan berbagai langkah untuk membantu pengguna mengontrol siapa saja yang dapat mengirimi mereka pesan Direct di Instagram.

Instagram - Memperkuat Privasi Pengiriman Pesan
Instagram - Memperkuat Privasi Pengiriman Pesan

Sehingga pengguna dapat mengatur agar hanya orang yang mereka ikuti saja yang dapat mengirimkan mereka pesan dan menambahkan pengguna ke dalam sebuah percakapan grup. Orang yang mengaktifkan pengaturan ini tidak akan lagi menerima pesan, permintaan pesan grup, atau balasan Stories dari orang-orang yang tidak mereka ikuti. 

Semua pembaruan tersebut merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan Instagram dalam memastikan layanannya tetap menjadi tempat yang aman dan mendukung komunitas Instagram, khususnya bagi para pengguna muda.

Informasi lebih lanjut mengenai pembaruan-pembaruan ini dapat diakses melalui Pusat Bantuan Instagram.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/pressrelease/2019/12/09/172232/menjadikan-instagram-lebih-aman-bagi-para-pengguna-muda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menjadikan Instagram Lebih Aman bagi Para Pengguna Muda - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.