Search

Pria ini Klaim Pangeran Harry Curi Nama Akun Instagram Miliknya - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang instruktur mengemudi menutup akun Twitter-nya setelah username akun Instagram-nya dicuri oleh Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Kevin Keiley, pria 55 tahun dari Worthing, membuat akun Instagram dengan nama pengguna @sussexroyal dan akun Twitter dengan nama yang sama tiga tahun lalu, seperti dilansir dari Daily Mail, 7 April 2019.

Dia memilih nama @sussexroyal karena berasal dari Sussex dan mendukung Reading FC, yang berjuluk The Royals.

Baca: Pangeran Harry Punya Akun Instagram, Intip Makna Logonya

Namun ketika Duke dan Duchess of Sussex (Pangeran Harry dan Meghan Markle) membuat akun Instagram-nya untuk pertama kali pada pekan ini, Kevin mendapati usernam akun Instagram-nya berubah menjadi @_sussexroyal_.

"Yang hanya perlu mereka lakukan hanya memberitahu saya lewat email, bahwa bangsawan itu menginginkan nama pengguna Anda dan saya bersedia memberikannya, tapi tidak, mereka mengambilnya diam-diam tanpa memberi tahu saya," kata Kevin kepada ITV.

Sejak itu, Kevin Keiley telah menutup akun Twitter-nya karena penyalahgunaan.

"Karena penyalahgunaan yang terus-menerus saya terima, saya telah membuat keputusan untuk menutup akun Twitter ini," tulis Kevin.

"Seharusnya bisa meminta dengan cara yang baik bagi siapa pun yang menginginkan username sussexroyal. Singkatnya, saya tidak pernah menerima satu sen pun, saya juga tidak menginginkan apa pun."

Kevin Keiley.[Daily Mail]

Keiley kemudian menulis bahwa dia bersedia menerima permintaan maaf dari Instagram.

"Saya terus mengatakan saya tidak menentang Pangeran Harry atau keluarganya tetapi itu tidak membuat orang berhenti dari pelanggaran."

Pria berusia 55 tahun itu membuat akunnya sembilan tahun yang lalu tetapi hanya mengunggah konten beberapa kali.

Kevin juga menulis jika Harry dan Meghan menginginkan akun Twitter-nya, mereka bisa memintanya secara sopan.

Baca: Tetap Update, Meghan Markle Sempat Punya Akun Instagram Rahasia

Kevin mengaku mungkin dia kembali membuat akun Instagram tetapi tidak akan mengikuti akun Pangeran Harry dan Meghan.

Seorang juru bicara Instagram bahwa mereka memiliki kebijakan tentang "ketidakaktifan akun" dan mengkonfirmasi nama akun Keiley telah diubah sesuai dengan aturan itu.

Saat pertama kali muncul, akun Instagram baru Pangeran Harry dan Meghan Markle, mengumpulkan 150.000 pengikut hanya dalam 30 menit, dan sekarang mencapai 4 juta pengikut.

Let's block ads! (Why?)

https://dunia.tempo.co/read/1193229/pria-ini-klaim-pangeran-harry-curi-nama-akun-instagram-miliknya

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pria ini Klaim Pangeran Harry Curi Nama Akun Instagram Miliknya - Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.