Search

Instagram Persiapkan Fitur Pencarian - Medcom ID

Jakarta: Instagram dilaporkan tengah menguji fitur bertajuk Video Seek Bar secara internal. Informasi ini diunggah oleh akun Twitter milik Jane Manchun Wong yang dikenal kerap menemukan fitur yang belum dirilis oleh aplikasi.
 
Jane turut mengunggah gambar berformat GIF untuk membuktikan klaimnya. Dari GIF tersebut, terlihat bahwa fitur ini memiliki cara kerja yang sederhana. Sayangnya, hingga saat ini, belum tersedia informasi terkait dengan waktu ketersediaannya secara luas.
 
Phone Arena memperkirakan, fitur ini akan segera digulirkan Instagram, mengingat fitur ini akan menawarkan kemudahan dan membuat popularitas media sosial ini menjadi semakin meningkat. Setelah resmi digulirkan, pengguna akan dapat memutar kembali video Instagram ke bagian tertentu secara manual.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Menariknya, fitur ini dikabarkan hanya salah satu dari banyak update yang disiapkan Instagram. Jejaring sosial populer di bawah Facebook ini juga dikabarkan tengah mempersiapkan kemampuan untuk menunda dan memberikan peringatan pada komentar yang mungkin akan menyinggung.
 
Selain fitur tersebut, Instagram juga mempersiapkan bagian bertajuk Trusted Devices pada pengaturan otentikasi dua faktor, serta sejumlah perubahan lain yang menargetkan akun kreator atau influencer yang sudah memiliki banyak pengikut.
 
Sebelumnya, Instagram meluncurkan fitur baru yang akan memudahkan Anda berbelanja di platform media sosial tersebut. Dengan fitur bernama Checkout ini, Anda bisa menyimpan informasi pembayaran Anda, seperti nomor kartu kredit, sehingga Anda bisa melakukan pembayaran dengan lebih cepat.
 
Saat ini, Instagram akan membiarkan para penjual untuk menjual produknya di platform mereka secara gratis. Ada lebih dari 20 merek yang akan mulai menjual barang mereka di Instagram, termasuk Nike, Adidas, Dior, H&M, MAC Cosmetics, Michael Kors, Oscar de la Renta, Prada, Uniqlo, Warby Parker, dan Zara.
 
Di Indonesia, Instagram mengumumkan akan segera menghadirkan fitur Shopping untuk bisnis dan pengguna. Sekarang, fitur tersebut baru tersedia pada konten buatan mitra Instagram. Namun, fitur ini dijanjikan akan segera dapat dimanfaatkan oleh pengguna bisnis lainnya.
 
Instagram menyebutkan, mereka masih menguji dan mengkaji reaksi pengguna Indonesia akan fitur belanja tersebut.
 

(ELL)

Let's block ads! (Why?)

https://www.medcom.id/teknologi/news-teknologi/nbwq9ymK-instagram-persiapkan-fitur-pencarian

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Instagram Persiapkan Fitur Pencarian - Medcom ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.