Search

Kini Ada Fitur Baru yang Buat Kamu Akan Malu Kecanduan Bermain ...

TRIBUNJAKARTA.COM - Instagram adalah salah satu aplikasi media sosial yang paling digandrungi saat ini.

Popularitasnya kian meningkat seiring berjalannya waktu dan beberapa fiturpun ditambahkan hampir setiap bulannya untuk meningkatkan popularitasnya.

Namun, Instagram juga menyipakan langkah lain, yang membuat penggunanya tidak terlalu kecanduan, hanya karena terlalu banyak bermain Instagram.

Bahkan, fitur baru Instagram ini bisa mempermalukan Anda, jika Anda termasuk orang yang kecanduan bermain Instagram.

Pasalnya, fitur ini akan mengetahui seberapa lama Anda menggunakan aplikasi ini dalam sehari.

Baca: Disinyalir Ada Koordinatornya, Warga Kerap Temukan Mobil Pembawa Pengemis di Kawasan Ragunan

Melansir Mashable Asia, fitur ini bernama User Insight kini dalam masa uji untuk beberapa ponsel Apple.

Sistem kerjanya yaitu mengetahui wawasan penggunaan yang akan digunakan Instagram akan membantu pengguna mengurangi kecanduan Instagram mereka.

Dengan fitur baru ini akan memungkinkan Anda memantau waktu yang dihabiskan di aplikasi, dengan bagan yang memecah penggunaan harian Anda selama seminggu.

Dari sana, Anda dapat mengatur 'pengingat harian', yang memungkinkan Anda menetapkan batas waktu harian untuk aplikasi ini.

Setelah Anda mencapai batas waktu, Anda akan mendapat notifikasi.

Baca: Dugaan Politisasi Agama Jelang Tahun Politik, Ketum PPP Romahurmuziy Beberkan Fakta Ini

Let's block ads! (Why?)

http://jakarta.tribunnews.com/2018/06/20/kini-ada-fitur-baru-yang-buat-kamu-akan-malu-kecanduan-bermain-instagram

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kini Ada Fitur Baru yang Buat Kamu Akan Malu Kecanduan Bermain ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.